Komentar di Pemrograman C++

Program komentar adalah pernyataan penjelasan yang dapat kamu sertakan dalam bahasa pemrograman C++. Program komentar ini bertujuan untuk membantu siapapun yang membaca source code-nya terlebih lagi untuk para pemula yang masih awam tentang bahasa pemrograman. Semua bahasa pemrograman memungkinkan beberapa bentuk komentar.
C++ mendukung komentar singel-line dan multi-line. Semua karakter yang ada di dalam komentar diabaikan oleh kompiler.

Komentar c++ multi-line diawali dengan /* dan diakhiri dengan */ sebagai contoh bisa kamu lihat dibawah ini. 
/* ini adalah komentar */

/* c++ bisa
memuat banyak
garis
*/

#includes <iostream.h>

using namespace std;

int main() {

statement...

}

Komenter singel-line dimulai dengan // berlanjut hingga akhir baris. Contohnya bisa kamu lihat dibawah ini.
 
#includes <iostream.h>

using namespace std;

int main() {

// ini komentar dengan satu baris

cout<<"Hello World"<<endl;
 
// berakhir hingga akhir baris

}

Didalam komentar /* dan */, komentar // tidak memiliki arti khusus lagi. Begitu pula didalam komentar //, komentar /* dan */ tidak memiiliki arti khusus lagi. Dengan demikian, kamu bisa membuat komentar tersarang dengan jenis komentar yang lain. sebagai contoh :
  
#includes <iostream.h>

using namespace std;

int main() {
 
/*

cout<<"Hello World"<<endl; // cetak Hello World

*/

}

Sekian postingan admin kali ini, semoga bermanfaat.
Share on Google Plus

About Unknown

This is a short description in the author block about the author. You edit it by entering text in the "Biographical Info" field in the user admin panel.
    Blogger Comment

0 comments:

Post a Comment